Teknologi

PUBG Mobile Ajak Pemain Voting Tim Indonesia ke Turnamen PMWI 2022 – Kabar Tekno

[ad_1]

SIARKABAR.com – PUBG Mobile mengumumkan turnamen tengah musim yang disebut 2022 PUBG MOBILE World Invitational (PMWI).

Turnamen ini akan berlangsung pada 11-20 Agustus 2022 di Riyadh, Arab Saudi.

Ajang bergengsi ini akan mempertemukan 18 tim dari 18 region di seluruh dunia, memperebutkan total prize pool senilai 3 juta dolar AS atau setara Rp 45 miliar rupiah.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, 2022 PMWI hadir dengan nuansa baru karena mempertandingkan dua event besar yang terdiri dari Main Tournament dan Afterparty Showdown.

Baca Juga:
Gandeng Blackpink, PUBG Mobile Gelar Konser Virtual Pertama

Main Tournament akan digelar pada pekan pertama dengan mempertaruhkan prize pool senilai 2 juta dolar AS atau setara Rp 30 miliar rupiah.

Sementara Afterparty Showdown, menyusul pada pekan kedua dengan prize pool senilai 1 juta dolar AS atau 15 miliar rupiah.

PUBG MOBILE World Invitational (PMWI) 2022. [PUBG Mobile Indonesia]
PUBG MOBILE World Invitational (PMWI) 2022. [PUBG Mobile Indonesia]

Di 2022 PMWI nanti, Indonesia akan diwakilkan oleh tim Morph GGG setelah mengakuisisi slot juara 2022 PMPL ID Spring, ION Esports.

Dianggotai oleh TakaNome, Fajar, Rocky, Frenzzy, dan Zaay, skuad Morph GGG berkomitmen untuk memberikan yang terbaik pada debut pertama mereka di Main Tournament 2022 PMWI.

Tidak hanya Morph GGG, tim Indonesia lainnya seperti Bigetron (BTR) Red Aliens, EVOS Reborn, RRQ RYU, NFT Esports, dan Voin Victory juga memiliki peluang untuk bertanding di 2022 PMWI lewat jalur undangan spesial pada event Afterparty Showdown.

Baca Juga:
Kode Redeem PUBG Mobile 12 Juli, Hadiahnya Skin White Rabbit

“Mulai 8-10 Juli 2022, para penggemar PUBG Mobile di seluruh dunia bisa melakukan voting dalam game untuk memperbesar peluang tim favorit mereka untuk terpilih,” kata PUBG Mobile Indonesia dalam keterangannya, Jumat (15/7/2022).



[ad_2]

Source

Editor

KPU Berencana Bangun Super App Pemilu  – Kabar Politik

Previous article

Instagram Perluas Fitur Subscriber, Ada Obrolan Khusus – Lifestyle

Next article

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *