Ekonomi

Grab Dikabarkan Bakal Melantai di Bursa AS Tahun Ini – Kabar Ekonomi

[ad_1]

Jakarta, SIARKABAR.com —

Raksasa ride-hailing Grab sedang menjajaki listing di Amerika Serikat tahun ini. Rencana ini didorong oleh minat investor yang kuat untuk IPO.

Dikutip dari Reuters, rencana IPO ini diungkap oleh tiga sumber yang tidak disebutkan namanya. Salah satu sumber mengungkap, IPO rencananya dapat mengumpulkan setidaknya US$2 miliar dan bakal menjadi penawaran saham luar negeri terbesar oleh perusahaan Asia Tenggara.

“Pasarnya bagus dan bisnisnya berjalan lebih baik dari sebelumnya,” kata seorang sumber, Senin (18/1).







Rencana tersebut sayangnya masih dibahas, terutama soal waktu dan besaran saham yang akan dilepas ke pasar. Ketika dikonfirmasi Reuters, Grab yang berpusat di Singapura menolak untuk berkomentar. 

Seperti yang diketahui, Grab telah banyak mendapatkan pendanaan termasuk dari SoftBank Group Corp dan Mitsubishi UFJ Financial Group. Perusahaan ride-hailing ini telah berkembang pesat dari awalnya sebagai usaha ride-hailing di Malaysia pada 2012 menjadi startup paling bernilai di kawasan ini dengan nilai lebih dari US$16 miliar.

Perusahaan, yang juga menawarkan layanan keuangan dan baru-baru ini memperoleh lisensi bank digital di Singapura. Grab mengungkap pendapatan grup telah pulih ke tingkat di atas pra-pandemi.

Grab juga mengatakan bisnis ride-hailing titik impas (breakeven point/BEP) di semua pasar operasinya, termasuk Indonesia, pasar Grab yang terbesar. Perusahaan mengharapkan bisnis pengiriman makanannya mencapai titik impas pada akhir tahun.

Rencana IPO Grab datang setelah diskusi merger dengan saingan Indonesia Gojek dibatalkan.

Gojek dan pemimpin e-commerce Indonesia Tokopedia sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk merger senilai US$18 miliar dan membahas kemungkinan pencatatan saham perdana ganda di Jakarta dan Amerika Serikat.

[Gambas:Video CNN]

(age/bir)




[ad_2]

Source

Editor

Viral Video Lelaki Selamatkan Kucing yang Terjebak Banjir dengan Sampan – Lifestyle

Previous article

Deschamps tak akan Pernah Lupakan Tuduhan Rasisme Benzema – Kabar Olahraga

Next article

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *